Jumat, 24 Juni 2011

Aku Berlindung darimu kepada Rabb yang Maha Rahman

Ketika ada sesuatu di dunia ini
yang membuatmu bahagia,
sadarilah segera,
akan datang saat
engkau berpisah dengannya.

Sudah banyak kaum terdahulu,
yang bergirang-hati dengan apa-apa
yang kini membuatmu senang;
tapi akhirnya, bagai angin cepatnya
hal itu berlalu.

Semua hal akan berlalu pula darimu:
karenanya jangan tautkan hatimu padanya.
Berlalulah darinya,
sebelum hal itu meninggalkanmu.

Sebelum berlalunya
apa-apa yang kini kau miliki,
bagaikan Siti Maryam,
katakanlah kepada benda-benda ciptaan:
“sesungguhnya aku berlindung darimu
kepada Rabb yang Maha Rahman.” [1]

Catatan:
[1] QS [19]: 18.
Renungkan pula, "Agar engkau tak berduka-cita terhadap apa-apa yang luput darimu, dan supaya engkau jangan terlalu gembira terhadap apa yang diberikan-Nya untukmu..." (QS [57]: 23).


Sumber:
Rumi: Matsnavi III 3698 - 3700
Terjemahan ke Bahasa Inggris oleh Nicholson.

1 komentar:

KISAH SUKSES IBU HERAWATI mengatakan...
Komentar ini telah dihapus oleh administrator blog.