Bantuan Berupa Penundaan


Tak terhitung banyaknya hamba yang taat,
menjerit dalam do'a,
sehingga kabut ketulusan membubung ke langit.

Dan dari rintihan penyesalan dosa,
naik wewangian melampaui atap langit.

Sehingga para malaikat yang patuh memohon
kepada Rabb, seraya berkata,
"Wahai Engkau yang menjawab semua do'a
wahai Engkau yang perlindungannya didambakan,

Seorang hamba-Mu yang taat tengah memohon
dengan berendah hati,
tak digantungkannya harapan
kecuali kepada-Mu.

Engkau Sang Penganugerah limpahan
bahkan kepada mereka yang asing pada-Mu,
setiap pendamba memperoleh dambaannya dari-Mu."

Rabb bersabda, "Bukanlah karena dia tercela,
sehingga anugerah-Ku baginya ditunda:
penundaan itu adalah sebuah bantuan.

Kebutuhannya membawa dia
dari kelalaiannya kepada-Ku,
terseok-seok merayap dia ke jalan-Ku.

Seandainya langsung Ku-penuhi keperluannya,
segera dia berbalik: tenggelam kembali
dalam permainan hidupnya.

Walaupun dia merintih,
dari kedalaman jiwanya:
'Wahai Rabb, Sang Maha Pelindung;'
biarlah dia menangis
dengan hati patah dan dada terluka.

Aku senang mendengar rintihannya:
'Wahai Rabb,'
dan do'a yang dia rahasiakan.

Dan bagaimana dalam permohonan
dan beralasan kepada-Ku,
akan dia ajukan aneka bujukan,
bahkan coba memperdaya dan memaksa."

Orang memasukkan burung nuri dan bulbul
ke dalam kandang yang bagus,
untuk mendengar keindahan suara
dan nyanyian mereka.

Itu tak dilakukan orang
terhadap burung hantu atau gagak.

Atau, seperti kisah dua orang 

yang pergi menemui seorang pembuat roti:
yang pertama seorang yang tua dan buruk-rupa,
yang ke dua seorang pemuda tampan,
yang cemerlang wajahnya disukai sang tukang roti.  [1]

Ke duanya meminta roti,
Sang tukang roti segera memberi si tua buruk-rupa
sepotong roti tak-beragi,
lalu langsung menyuruh dia pergi.

Tapi apakah dia akan juga segera memberi roti
pada sang pemuda; yang ketampanan
dan kecemerlangannya dia sukai?
Tidak! Dia akan menahannya.

Dia akan berkata, "duduklah sebentar,
kau takkan rugi sedikit pun,
roti segar yang baru tengah dibakar."

Lalu, ketika sudah matang,
dan roti panas-segar dihidangkan kepadanya,
sang tukang roti akan berkata,
"tunggulah sebentar lagi,
halwa
 segera dihidangkan."

Begitulah dia suka menahan sang pemuda,
dan secara tersembunyi menjadikan sang pemuda
sasaran perhatiannya.

Seakan berkata, "Aku punya urusan penting
yang perlu kita bicarakan, karena itu
tunggulah sebentar, wahai wajah cemerlang."

Ketahuilah dengan yakin,
inilah sebab mengapa mereka yang beriman,
menjumpai berbagai kekecewaan
ketika memohonkan kebaikan
dan menghindari kejahatan.


Catatan:
[1]  Menyatakan perbedaan keadaan orang berdosa
dengan orang bertakwa.


Sumber:
Rumi: Matsnavi VI: 4217 - 4237
Terjemahan ke Bahasa Inggris oleh Nicholson.

Komentar

Mama'nya Farzan mengatakan…
Dalam sebuah hadis Qudsi, Tuhan berkata pada malaikat: "Di sebelah sana ada seorang hambaKu yg fasik, banyak berbuat dosa, berdoa kepadaKu. Kupenuhi permintaannya dengan segera. karena Aku sudah jera mendengar suaranya. Di tempat lain ada seorang hamba-Ku yg saleh sedang berdo'a kepada-Ku. Kutangguhkan permintaannya. karena Aku senang mendengar rintihannya.
Unknown mengatakan…
Terima kasih,
salaam.
Komentar ini telah dihapus oleh administrator blog.

Postingan populer dari blog ini

Wahai Airmata yang Berlinang

Nama Sejati

Matilah Sebelum Engkau Mati