Jika Kau Dambakan


Jika kau dambakan
dirimu yang sejati,
keluarlah dari jasadmu.

Tinggalkan di belakang 
aliran kalimu yang dangkal
dan mengaruslah engkau
ke dalam sungai yang dalam dan lebar.

Jangan rela sekedar menjadi seekor kerbau
yang menghela bajak di sawah,
ber-thawaf-lah engkau bersama bintang-bintang
yang bertasbih-berputar di atasmu.


Sumber:
Rumi: Rubaiyat  F#62
Terjemahan ke Bahasa Inggris oleh Kabir Helminski.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Wahai Airmata yang Berlinang

Nama Sejati

Matilah Sebelum Engkau Mati